Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Loeb Mundur Teratur dari Le Mans

Editor - Sabtu, 27 Februari 2010 | 08:47 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Red Bull GmbH

OTOMOTIFNET - Pereli dunia World Rally Championship (WRC) Sebastian Loeb akhirnya dengan tegas memutuskan untuk tidak ikut ambil bagian dalam balap 24 jam Le Mans. Padahal sebelumnya ia menyatakan siap ikut di balap Le Mans dengan mobil Peugeot 908.

Balap Le Mans yang akan di mulai tanggal 12 Juni 2010 nanti rencananya memang akan mengikutsertakan Loeb. Hal ini sempat diakui oleh Olivier Quesnel bos Citroen Racing.

Quesnel mengambil spekulasi tersebut dengan alasan bahwa jadwal Le Mas dengan seri WRC tidak berbenturan, itu sebabnya ia menaruh kepercayaan kepada Loeb untuk bergabung dengan tim Peugeot.

Namun setelah beberapa kali mengikuti serangkaian tes bersama tim Peugeot serta mendapatkan persetujuan dari WRC, akhirnya Loeb memutuskan untuk tetap fokus di WRC tahun ini.

“Saya takut bila nantinya akan jadi boomerang bila nekat mengikuti balap Le Mans. Memang saya akan menjadi pembalap utama di tim Peugeot. Tapi saya tetap harus fokus pada WRC,” ungkap Loeb.

“Belum lagi nanti akan ada banyak serangkaian tes bersama Peugeot, saya khawatir itu nanti akan menyita banyak waktu istirahat saya,” tambahnya lagi.

Loeb yang tertinggal dari saingannya di WRC Mikko Hirvonen, juga mengaku akan membalas kekalahannya kemarin. Tentunya dengan modal pengalaman terbaik di seri WRC Meksiko tiga tahun terakhir.

“Dengan adanya Hirvonen, musim ini akan sangat berat untuk dilalui dan perjuanganku masih panjang,” tegasnya.

Penulis : Heru

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa