UNI CUB ini mengusung teknologi keseimbangan pertama di dunia. Teknologi ini diberi nama Honda Omni Traction Drive System. Dengan sistem ini, memungkinkan pengoperasian UNI CUB hanya dengan berat badannya.
Pengendara bisa memerintahkan maju, kecepatan saat berjalan, mundur, berhenti bahkan belok ke kanan dan kiri hanya dengan menggerakan tubuh sesuai keinginan. Gampang banget kan!
Alat yang mirip bangku ini juga mampu seimbang ketika kita sedang berjalan berdampingan bahkan bergandengan tangan dengan orang lain. Arah jalannya UNI CUB masih tetap akan sesuai dengan keinginan tanpa terganggu kehadiran orang di sebelah.
Rencananya pada bulan Juni mendatang, Honda akan mengadakan test ride di Japan’s National Museum of Emerging Science and Innovation. Pengetesan untuk umum ini akan dilakukan di dalam ruangan.
Wah, manusia bisa makin malas jalan kaki nih! (motorplus-online.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR