Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Restorasi Pelek Mobil, Dari Rp 500 Ribu Hingga Rp 1 Juta

billy - Jumat, 9 September 2011 | 15:08 WIB
No caption
No credit
No caption

 
Solo - Adalah Yudistira dari Rass Autodesign Solo yang terima order jasa merestorasi pelek mobil. Singkatnya segala problem mengenai pelek di antaranya cat pelek yang sudah kusam hingga peyang bisa ditangani. Bahkan termasuk dop, tutup baut roda, emblem pelek yang sudah lenyap bisa jadi lahan garapannya. Baik pelek berbahan alumunium maupun kaleng (besi). “Terutama pelek edisi lama atau disebut retro berbahan alumunium. Kalau tampilan atau keadaannya sudah jelek,” ujar Yudi, begitu sapaannya.

Menurutnya lagi ada beberapa pilihan yang bisa disesuaikan, terkait order jasa. Sebut saja repaint, yakni mengembalikan warna asli sesuai ketika pelek itu beredar. Secara singkat prosesnya mirip proses pengecatan pada bodi mobil. Bagian yang keropos dikerok lantas didempul seminimal mungkin, hingga proses epoxy plus pengecatan.

Lantas untuk ongkos jasanya, sebut saja restorasi total, mulai Rp 500 ribuan-1 jutaan. Berminat? Kontak langsung di 085-642041664. Jangan lupa minta garansi ya.   (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa