Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Magnetti Marelli Jadi Basis Standar Pemasok ECU di MotoGP

Bagja - Kamis, 27 September 2012 | 06:36 WIB
No caption
No credit
No caption

Sistem elektronik di MotoGP adalah sistem yang tertinggi mengatur semua pergerakan di motor berkapasitas 1.000 cc. Sistem ini pula-lah yang membuat tim seperti Repsol Honda yang membuat sistem elektronik mereka sendiri, jadi superior.

Namun khusus untuk tim-tim kecil seperti tim CRT (Claiming Rule Team) dan tim privatir, tidak banyak yang bisa menggunakan sistem kontrol elektronik canggih seperti yang digunakan tim pabrikan.

Melihat ketimpangan yang ada, Dorna Sports sebagai promotor di MotoGP pun bersepakat dengan Magnetti Marelli (perusahaan sistem kontrol elektronik dari Italia), untuk menyediakan sistem kontrol elektronik dengan basis dasar. Sistem ini akan dipasok oleh Magnetti Marelli dan bisa digunakan oleh semua tim.

“Saya sangat senang dengan kesepakatan kerjasama dengan Magnetti Marelli. Pengalaman mereka dalam memasok sistem kelistrikan untuk MotoGP, adalah sebuah hal yang patut diacungi jempol. Mereka telah banyak berkompetisi di level tertinggi ajang balap dunia, termasuk balap motor,” puji Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports.

Namun Dorna Sports juga tidak ingin membuat regulasi yang baku, seperti pemasok tunggal ECU di MotoGP. Jika hal ini mereka terapkan, maka tim Repsol Honda akan menjadi tim pertama yang keluar dari MotoGP. Sebab mereka mengembangkan komponen motor secara in-house. Jadi Dorna hanya memberikan batasan minimum, agar tim-tim CRT dan privatir juga tampil lebih kompetitif.

Pasokan sistem kontrol elektronik dari Magnetti Marelli ini akan meliputi semua aspek. Termasuk diantaranya sensor di mesin dan rangka beserta inboard datalogger, data analysis tools, dashboard, handlebar toggle switch dan inertial platform. Kesepakatan tersebut akan berlangsung selama 4 musim kedepan. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa