“Senang rasanya kembali bersama tim Ducati untuk musim kompetisi 2013 mendatang. Senang rasanya bekerja dengan orang-orang yang terbaik, fans Ducati juga sangat menyenangkan dan saya sangat suka dengan brand. Ini adalah momentum penting dimana Ducati akan membangun langkahnya untuk masa mendatang, tentunya sangat menyenangkan jadi bagian dari proses tersebut,” girang Hayden.
“Di Ducati rasanya pekerjaan saya belum tuntas dan berharap itu akan segera terbayarkan. Menyenangkan rasanya semua kesepakatan ini terjadi di Laguna Seca, sehingga keluarga, teman hingga fans dekat bisa menikmatinya bersama-sama. Jika saya berhasil meraih posisi finish terbaik pada sesi balapan nanti, maka itu akan jadi kado terindah di hari ulang tahunku,” ungkapnya.
Yah, semoga bisnis antara Ducati dan Hayden yang belum selesai tersebut, nantinya bisa terselesaikan dengan baik, sehingga perpanjangan kerjasama terus bisa dilakukan. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR