Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ecclestone Siap Hapus Australia dari Kalender F1

billy - Kamis, 1 Maret 2012 | 19:43 WIB
No caption
No credit
No caption


Bernie Ecclestone sebagai CEO Formula One Management (FOM) kembali mengajukan persyaratan berat bagi promotor lokal balap Formula 1 di Australia. Pria usia baya asal Inggris itu ingin agar Australia memindahkan waktu penyelenggaraan balap ke malam hari. Hal ini diinginkan Ecclestone untuk menyesuaikan waktu yang pas bagi penonton TV di Eropa.

Namun tidak ada tanda-tanda kesepakatan dari pihak pengelola Sirkuit Albert Park, Melbourne tentang hal ini. Meski ada usulan untuk memindahkan balapan F1 ke Kota Adelaide, Australia Selatan, namun Ecclestone tetap menganggap Australia tidak kapabel jika mereka tidak berani menyelenggarakan balap malam.

“F1 masih punya kontrak dengan promotor lokal di Australia hingga tahun 2015. Namun setelah itu kami tidak tahu apakah kerjasama ini akan berlanjut ataukah tidak, meskipun haru mendapat cercaan dair rekan bisnis kami di Australia. Saya tidak melihat alasan kenapa kami harus pindah ke Adelaide atau kota lainnya jika Melbourne sendiri tidak bisa,” ujar Ecclestone.

Ecclestone juga menambahkan ancaman pada pengelola sirkuit, jika tidak ada tanggapan. “Banyak sirkuit yang sudah antri di belakang untuk menggelar Formula 1 dan menggantikan posisi F1 Australia. Tapi kami tidak ingin posisi F1 Australia tergantikan. Memang sangat disayangkan, tapi saya minta maaf. Kami tidak akan memperpanjang kontrak F1 Australia jika mereka tidak sepakat.”

Sepakat atau tidaknya, tentu akan ditentukan dengan kondisi perekonomian di negara tersebut. Sebab balap malam, pasti membutuhkan biaya yang lebih banyak untuk pencahayaan sirkuit. Belum lagi kondisi krisis ekonomi yang hingga sekarang masih melanda sebagian besar negara-negara besar di dunia. Semoga ada solusi yang jelas pada masalah ini. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa