Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hamilton Kesal Karena Harus Irit Bahan Bakar

billy - Senin, 11 Juli 2011 | 16:59 WIB
No caption
No credit
No caption

Perintah yang dikeluarkan tim McLaren kepada Lewis Hamilton pada lap 31 untuk menghemat penggunaan bahan bakar mobilnya agar bisa finish, sebenarnya jadi hal yang cukup memalukan bagi tim sekaliber McLaren. Pasalnya dengan pengalaman yang sudah cukup banyak di sirkuit ini, kali ini mereka justru gagal mengkalkulasi bahan bakar untuk 1 balapan sepanjang 52 lap di sirkuit Silverstone Inggris (10/7).

Tentunya sangat wajar jika Hamilton menjadi stress dan frustasi sepanjang akhir balapan. Pasalnya ia tidak dapat berbuat apa-apa dengan alasan untuk menghemat penggunaan bahan bakar mobilnya. Beruntung karena ia masih bisa finish di posisi keempat dan mengumpulkan poin yang sangat penting untuk mengejar ketertinggalannya dari pemuncak klasemen pembalap.

“Pastinya saya sangat frustasi dengan kondisi tersebut, karena saya bisa membalap dengan baik. Apalagi saya juga sempat berpikir Ferrari dan Red Bull tidak melakukan perintah untuk mengirit bahan bakar. Makanya ini saya anggap hal yang sangat merugikan kami. Tapi saya tidak ingin mengirit terlalu banyak, agar tetap bisa mempertahankan posisi di akhir balapan,” terang Hamilton.

Hasil yang tidak memuaskan bagi tim McLaren kali ini, menjadi pertanda bahwa mereka harus mengejar ketertinggalan mereka mulai F1 seri Jerman. Tentunya agar kedua pembalapnya bisa tetap menjadi meraih hasil bagus pada seri-seri berikutnya. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa