Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel Resmi Piaggio Tetap Layani Motor Dari Importir Umum

billy - Senin, 18 Juli 2011 | 09:12 WIB
No caption
No credit
No caption


Hadir di Indonesia sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM), PT Piaggio Indonesia (PI) memutuskan untuk tidak pilih-pilih dalam pelayanan after sales sepeda motor Piaggio dan Vespa di Indonesia.

"Layanan bengkel kami terbuka untuk semua model Piaggio dan Vespa terbaru. Meski pembeliannya bukan dari PT Piaggio Indonesia," buka Rakhmat Cahyo Pratomo, Service Manager PT PI.

Model-model lain yang didatangkan oleh importir umum tetap akan dilayani. Jadi bukan cuma Piaggio Liberty 150 ie, Piaggio Zip, Vespa LX 150 ie dan Vespa LX 125 saja yang diterima di bengkel resmi Piaggio.

"Bahkan Piaggio MP3 pun kami bantu perawatannya. Garansi juga begitu, selama bisa menunjukan motornya terawat dengan baik sesuai waktu service-nya masih bisa di-cover," lanjut pria yang akrab disapa Tommy ini. "Tentunya untuk spare part kami tidak ready stock, tapi bisa di bantu," jelasnya.

Hingga akhir tahun, PT PI berencana untuk membangun 35 jaringan after sales di seluruh Indonesia. Dan semuanya memiliki fasilitas sales, service dan spare part. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa