Jakarta - Akhir-akhir ini, citycar Suzuki A-Star yang belum dipasarkan di Indonesia terlihat wara-wiri di jalan-jalan raya. Biasanya, ini pertanda sebuah kendaraan akan dipasarkan.
Apalagi, saat ini sedang hangat-hangatnya beberapa pabrikan di Indonesia mempersiapkan mobil murahnya, sambil menunggu regulasi dari pemerintah terbit. Dan jelas, kalau A-Star sebenarnya memenuhi syarat sebagai mobil murah Suzuki.
"Tapi tidak. Kita tidak menyiapkan A-Star untuk mobil murah disini (Indoensia), ujar Direktur Sales Suzuki Indomobil Sales, Davy Tuilan kepada otomotifnet.com.
Davy memang mengiyakan kalau sejak tahun lalu pun A-Star sudah berseliweran di jalan-jalan raya Indonesia. Akan tetapi saat itu untuk kepentingan uji coba. Dan setelah dapat hasilnya, mobil tersebut diberikan kepada dealer-dealer resmi Suzuki.
"Ya memang sebelumnya A-Star kita masukkan beberapa unit untuk uji coba, setelah tau hasilnya, tidak jadi kita pasarkan, dan diserahkan kepada dealer-dealer," papar Davy.
Suzuki A-Star yang sering tertangkap kamera berseliweran di jalan raya merupakan mobil yang dibikin di India, bahkan pada buritannya, masih tertera emblem Maruti Suzuki yang merupakan pabrikan Suzuki untuk India.
A-Star dipersenjatai mesin generasi terbaru Suzuki K-Series, alumunium engine K10B 3 silinder segaris DOHC 12 katup berkapasitas 998 cc, sehingga bisa dimasukan dalam kategori Low Cost Green Car seperti yang digagas pemerintah. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR