Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Membangun Mobil 1990-an? Nih Referensi Mesin dan Komponennya!

billy - Jumat, 18 Maret 2011 | 07:30 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

JAKARTA -
Jangan coba-coba eksis pakai besutan tahun 90-an kalau enggak tahu supplier yang menyediakan suku cadang serta body parts-nya!

Alih-alih mau ikut tren malah diketawain karena mobil lebih mirip bekas mobil ketimbang besutan idaman! So, read this carefully. Eh, ini versi paket hemat lo!

Masih Ada Limbah
Jika isi kantong terbatas, monggo switch ke mode ekonomis alias paket hemat. Yakni membeli limbah mobil tahun 90-an yang harganya cukup terjangkau.

“Untuk sekarang ini, yang mencari mesin atau spare part limbahan tahun 90-an lagi banyak. Sampai-sampai kita kehabisan stok, rata-rata pembelinya anak club dengan jumlah cukup banyak. Mungkin buat dijual kembali ke teman-temannya,” tutur Arnas Syarif Pemilik Vriva Motor di Jl. Raya Cinangka No. 64, Sawangan-Depok.

No caption
No credit
No caption

Panel body orisinal mulai langka di pasaran
Gerai yang mempunyai gudang seluas 4.000 meter2 ini, menyediakan berbagai jenis onderdil rekondisi lansiran 90-an. Mulai dari mesin, kaki-kaki, power steering, sampai transmisi.

Mereknya juga beragam, ada Honda Accord Cielo, Estilo, Genio, Toyota Grand Civic, BMW 318i, Mercy C-Class, Toyota Kijang Grand Extra, sampai mobil beraroma off-road macam Chevrolet Trooper.

“Sebutkan saja tipe mobilnya. Kalaupun barang kosong, bisa kita carikan. Paling lama seminggu. Kondisi suku cadang 80%,” kata Arnas.

Asyiknya, konsumen bisa pilih sendiri barang yang dicari, atau bawa mekanik untuk melihat langsung. Opsi membedah mesin pun diiyakan sama Arnas.

Urusan harga bagaimana? Ah, namanya saja paket hemat, jadinya enggak saklek mematok harga. Misalkan mau beli segelondong dapur pacu Honda Estilo, Anda bisa nawar meski dibuka harga Rp 6,5 juta.


 Transmisi Glondongan mesti cek kondisi jeroannya
Itu komponen mekanikal, kalau bodi bagaimana? Agak lebih sulit sih dibanding mesin cs, tapi bukan berarti enggak ada. Buktinya di Syifa Jaya (SJ) Jl. H. Mencong No. 9 Ciledug, Tangerang masih bisa dimintai pertolongan.

“Untuk mobil 90-an kita masih menyediakan berbagai jenis merek mobil, khususnya sedan. Contohnya pintu Honda Estilo atau kap mesin Toyota Starlet GT tahun 1997, untuk kedua barang itu saya rasa tidak ada di toko lain,” bilang Gofur penjaga toko SJ setengah pamer. Iya..iya.. Bang!

Kondisi body parts yang dijual, mulus! Harga pun terjangkau. Misalkan 1 paket bemper Starlet GT dibanderol Rp. 9 juta ( headlamp, gril, kap mesin dan lampu sein). Terdapat juga paket bemper Mitsubishi Galant VR-4 (Rp. 6 juta).

“Kita menyediakan bodi mobil rekondisi buatan tahun 90-an merek Toyota, Honda, Suzuki, Mitsubishi, BMW dan merek lainnya. Harganya variatif, makin banyak yang cari makin mahal,” tambah Gofur.

Tidak jauh dari gerai SJ, ada juga yang menjual lampu dan variasi mobil tahun 90-an. “Di sini nyetok gril Starlet, headlamp Genio, lampu depan Toyota Twincam dan lain-lain. Kondisinya siap pakai dan masih gres,” tutur Adis penjaga Toko Usaha Motor di Jl. Cipto Mangun Kusumo, Kp. Pulo Nyamuk Rt.02/06 Ciledug,Tangerang. Jadi enggak perlu dulu ikutan lelang e-bay atau pesen dari negeri seberang.

Eh, di OTOBURSA Tumplek Blek pasti ada lo!  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa