Capaian ini membuat dominasi pembalap Honda untuk merebut lap tercepat jadi berkurang. Harapan Lorenzo untuk menancapkan bendera Lorenzo’s Land di sirkuit Sachsenring pun semakin besar. Hmm, apalagi jika hasil sesi kualifikasi nanti masih memihak padanya.
Dani Pedrosa yang juga belum merasa pulih 100 persen, juga mampu melakukan penetrasi lebih terhadap performa motornya. Pembalap asal Spanyol itu mencetak lap tercepat kedua dengan 1 menit 22.153 detik dan sempat mengambil alih lap tercepat. Sayangnya Lorenzo mampu tampil dengan cukup sempurna di akhir sesi kualifikasi.
Sementara Marco Simoncelli yang pada sesi latihan kedua kemarin bertarung ketat dengan Lorenzo, kali ini harus mengakui pencapaian Pedrosa dan Lorenzo pada sesi latihan terakhir kali ini. Pembalap berjuluk Super Sic itu hanya mengamankan lap tercepat ketiga dengan 1 menit 22.159 detik. Kemudian disusul oleh Casey Stoner dan Andrea Dovizios di posisi 5 besar.
Nicky Hayden kembali menempati urutan keenam dengan menjalani sesi latihan yang cukup panjang. Pencapaian Hayden menjadi harapan tim Ducati untuk menempatkan pembalapnya di posisi start 5 besar. Sementara Valentino Rossi berada di urutan ke-11 dengan selisih 1 detik di belakang Lorenzo. (otosport.co.id)
Hasil latihan 3 MotoGP Jerman :
1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing 1m 22.112 detik
2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda 1m 22.153 detik
3. Marco Simoncelli ITA San Carlo Honda Gresini 1m 22.159 detik
4. Casey Stoner AUS Repsol Honda 1m 22.386 detik
5. Andrea Dovizioso ITA Repsol Honda 1m 22.441 detik
6. Nicky Hayden USA Ducati Marlboro 1m 22.500 detik
7. Alvaro Bautista ESP Rizla Suzuki 1m 22.594 detik
8. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing 1m 22.772 detik
9. Randy de Puniet FRA Pramac Racing 1m 22.841 detik
10. Colin Edwards USA Monster Yamaha Tech 3 1m 23.118 detik
11. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing 1m 23.268 detik
12. Valentino Rossi ITA Ducati Marlboro 1m 23.279 detik
13. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 1m 23.296 detik
14. Hiroshi Aoyama JPN San Carlo Honda Gresini 1m 23.362 detik
15. Hector Barbera ESP Mapfre Aspar 1m 23.393 detik
16. Toni Elias ESP LCR Honda 1m 24.246 detik
17. Sylvain Guintoli FRA Pramac Racing 1m 25.975 detik
Editor | : | billy |
KOMENTAR