Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bahar : Dua Tim Lotus di F1? Tak Masalah!

billy - Kamis, 9 Desember 2010 | 10:28 WIB
No caption
No credit
No caption


OTOMOTIFNET - Sebuah kejutan akhir tahun memang dilakukan oleh Group Lotus. Pasalnya hanya berselang setahun masuknya tim Lotus Racing ke F1, Group Lotus malah kembali membeli mayoritas saham tim Renault di F1. Apakah ada permasalahan diantara mereka Group Lotus dan tim Lotus Racing yang dipimpin oleh Tony Fernandes? Dany Bahar sebagai CEO Group Lotus menjelaskan hal ini.

“Bagi saya tidak ada masalah sama sekali dengan hal ini. Kontroversi ini hanya merupakan spekulasi dari media saja. Kesepakatan dengan Renault ini bahkan tidak ada hubungannya dengan tim 1Malaysia Racing sebagai bapak perusahaan Lotus Racing. Lagi pula 4 pembalap lebih bagus ketimbang dua pembalap saja,” jelas Bahar.

Penjelasan yang dilontarkan oleh CEO Group Lotus itulah, yang akan meredam spekulasi di media-media. Bahkan Bahar menekankan bahwa dengan adanya tambahan dua pembalap untuk musim depan, rasanya akan menjadi promosi ekstra bagi brand Lotus di F1.

“Saya pikir ini hanya strategi perusahaan saja. Kami memang harus berada di dalam semua rangkaian motorsport dunia. Tapi kami tidak hanya ingin berpartisipasi saja, namun lebih kepada kemungkinan untuk menjadi pemenang. Makanya kami bergabung dengan tim papan atas, yang memiliki kapabilitas untuk memenangkan balapan,” beber Bahar kemudian.

Hmm, apakah pernyataan Bahar yang satu ini menganggap enteng tim Lotus Racing yang dibawahi oleh Tony Fernandes? OMG, semoga saja tidak demikian!

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa