Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Aurion, Kembaran Camry yang Sporty

billy - Selasa, 1 Mei 2012 | 09:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Australia – Di Negeri Kanguru, Australia sedan medium New Camry versi Asean dilepas dengan nama Toyota Aurion. Meski demikian siluet bodi sedan empat pintu dan lampu-lampu keduanya tampak serupa. Eits, masih ada bedanya lho.

Perbedaan langsung terlihat dari eksteriornya. Dimana Aurion mengaplikasi bodi kit yang lebih sporty terutama berkat kisi udara besar di sisi bumper depan yang sepintas desainnya mirip dengan paket Yaris TRD Sportivo.

Sedangkan di bagian buritan, desain bumper dan tambahan spoiler turut mendongkrak kesan macho dari Aurion. Tentunya, aplikasi bodi kit ini sah saja sebagai inspirasi modifikasi Camry yang di Indonesia lebih condong sebagai mobil mewah dan kaku.


Oiya, sektor sumber tenaga antara Aurion dan Camry juga berbeda lho. Pasalnya, jika Camry versi Indonesia dibekali mesin 2.5 liter dan hybrid, maka di Australia mobil ini mencangkok mesin V6 2GR-FE berkapasitas 3.5 liter. Mesin bertenaga 268 dk ini dikawinkan dengan transmisi otomatis 6-speed.  

Selain itu, fitur yang tersemat antara lain tujuh buah airbag, seatbelt warning, VSC dual-zone climate-control, kamera parkir, konfigurasi lipat jok 60/40, MID, Eco indicator, acoustic windscreen, dual exhaust dan Optitron instruments.

Dan pada varian tertinggi, ZR6 ditambahkan lagi piranti automatic high beam, auto wipers, HID headlamp dengan sistem sorot AFS, sensor parkir depan belakang, jok lapis kulit dengan memori di bagian supir dan JBL premium audio dengan LCD 7 inci dan aplikasi navigasi. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa