Tak perlu bingung, karena pasar otomotif Brazil dan Asean tak jauh beda.
Dalam foto ini, terlihat sosok City warna silver yang berbalut kamuflase di bagian lampu, bumper danpintu. Sementara Honda menyatakan hanya mengubah beberapa panel eksterior.
Diantaranya gril krom, bumper depan anyar, reflector bumper belakang, desain stop lamp, sein spion dan pelek baru 15 inci palang 10 model V.
Ubahan pada mesin versi Brazil sudah dapat dipastikan. Pasalnya, bahan bakar di Brazil mangandalkan Ethanol dari olahan tumbuhan, dan tak lagi mengandalkan minyak alam seperti Asia.
Sementara itu, sedan empat pintu ini akan dilepas Rp 269 jutaan, dan akan menantang Chevy Cobalt, Nissan Versa dan Fiat Siena. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR