Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Foton Luncurkan View Facelift, Kini dengan Atap lebih Tinggi

billy - Rabu, 11 Januari 2012 | 13:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - PT Foton Mobilindo, sebagai pemegang merek Foton di Indonesia meluncurkan versi terbaru dari minibus Foton View. Kali ini dengan atap lebih tinggi, sebagai bentuk penyempurnaan dari varian sebelumnya.

Dinamakan View High Roof, minibus ini ditawarkan dengan dua tipe, yakni tipe standard dengan kapasitas 14 tempat duduk, dan tipe Deluxe dengan kenyamanan lebih karena tempat duduknya hanya 9 saja.

Jadi, kabin yang luas sudah menjadi syarat wajib, apalagi dengan dimensi panjang mencapai 5,3 meter, dan lebar 1,6 meter, serta tingginya 2,2 meter.

Mesinnya masih mengandalkan mesin diesel 2.771cc berteknologi Supercharging, yang bisa menghasilkan tenaga mencapai 68 kw dab torsinya 202 Nm.

"Foton Mobilindo optimis bahwa New View High Roof dapat memenuhi ekspektasi dari masyarakat yang mendambakan kendaraan niaga yang ekonomis," ujar Hendry Marzuki, Chief Executive Officer Foton Mobilindo.

Sementara harganya, dilepas seharga Rp 235 juta untuk tipe Standar. Tipe Deluxe seharga Rp 250 juta. Sedangkan tipe modifikasi, untuk Ambulan seharga Rp 315 juta dan Blind Van Rp 250 juta. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa