Foto : Yamaha Motor Racing Srl |
OTOMOTIFNET - Insting Jorge Lorenzo untuk menjadi yang terbaik di sesi kualifikasi, memang cukup kuat. Dan ini kembali terbukti di sesi kualifikasi MotoGP Sachsenring Jerman 2010, Lorenzo mampu pecundangi Dani Pedrosa yang mendominasi waktu tercepat di akhir kualifikasi. Apalagi pada sesi sebelumnya, Lorenzo mampu tampil apik karena telah menemukan setting terbaik pada motornya.
Sesi kualifikasi berjalan tertunda, karena pada pertengahan sesi kualifikasi, motor Lorenzo mengalami masalah. Dan pada bagian trek lurus, hingga menjelang tikungan pertama, banyak oli yang tumpah di permukaan sirkuit. Sehingga menyebabkan Ben Spies dan Randy de Puniet tergelincir di tikungan pertama.
Alhasil ini membuat sesi kualifikasi harus di tunda untuk beberapa saat. Namun yang paling ajaib adalah karena Lorenzo mampu mengungguli semua rivalnya pada akhir sesi kualifikasi dengan catatan waktu terbaik satu menit 21.817 detik. Dan Lorenzo menjadi pembalap tercepat pertama pada akhir kualifikasi menembus waktu tercepat satu menit 21 detik.
Bukan hanya Lorenzo yang mampu tampil apik, Casey Stoner yang juga mengawali sesi kualifikasi dengan baik, akhirnya mampu meningkatkan waktu tercepatnya dengan cukup signifikan. Bahkan ia mampu mengikuti irama permainan waktu tercepat yang dicetak oleh Lorenzo dan Pedrosa. Stoner mengamankan grid kedua dengan satu menit 21.841 detik.
Sementara Dani Pedrosa yang hingga menjelang akhir kualifikasi masih mendominasi, sepertinya hanya bisa berpasrah diri untuk start dari posisi ketiga. Pedrosa mengamankan catatan waktu tercepatnya dengan satu menit 21.984 detik. Kendati demikian, peluang untuk memenangkan dan membalaskan kekalahannya pada Lorenzo, tetap terbuka lebar. Apalagi Pedrosa masih terkenal dengan start terbaiknya.
Di posisi keempat kemudian disusul oleh Andrea Dovizioso yang juga tampil cukup bagus. Namun yang patut diacungi jempol adalah Valentino Rossi yang mampu meraih waktu tercepat kelima. Kendati kondisinya masih belum fit 100 persen, namun ia sudah harus diperhitungkan.
Apakah Rossi mampu medapat hasil bagus di seri pertamanya usau cedera kali ini? kita lihat saja balapan besok.
Hasil kualifikasi MotoGP Sachsenring Jerman 2010 :
1. Jorge Lorenzo ESP Fiat Yamaha Team 1m 21.817 detik
2. Casey Stoner AUS Ducati Marlboro Team 1m 21.841 detik
3. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team 1m 21.948 detik
4. Andrea Dovizioso ITA Repsol Honda Team 1m 22.263 detik
5. Valentino Rossi ITA Fiat Yamaha Team 1m 22.395 detik
6. Hector Barbera ESP Paginas Amarillas Aspar 1m 22.454 detik
7. Randy de Puniet FRA LCR Honda MotoGP 1m 22.610 detik
8. Marco Simoncelli ITA San Carlo Honda Gresini 1m 22.624 detik
9. Aleix Espargaro ESP Pramac Racing 1m 22.910 detik
10. Marco Melandri ITA San Carlo Honda Gresini 1m 22.917 detik
11. Mika Kallio FIN Pramac Racing 1m 22.961 detik
12. Colin Edwards USA Monster Yamaha Tech 3 1m 23.026 detik
13. Ben Spies USA Monster Yamaha Tech 3 1m 23.028 detik
14. Loris Capirossi ITA Rizla Suzuki MotoGP 1m 23.040 detik
15. Nicky Hayden USA Ducati Marlboro Team 1m 23.090 detik
16. Alvaro Bautista ESP Rizla Suzuki MotoGP 1m 23.193 detik
17. Alex de Angelis RSM Interwetten Honda MotoGP 1m 23.515 detik
Penulis : Uda
Editor | : | Editor |
KOMENTAR