Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Lebih Fokus Mobil Penumpang

Editor - Senin, 2 Maret 2009 | 13:01 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Soal kendaraan komersial, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), masih merajai untuk pasar tanah air. Tetapi, buat kendaraan penumpang alias passanger car, sejumlah produknya yang dilempar ke pasar, belumlah bersuara lantang.

Tengok saja, meski mereka sudah mengeluarkan sejumlah mobil kelas menengahnya, toh penjualan tak sebanyak mobil komersialnya. Seperti Grandis yang sudah didagangkan sejak beberapa tahun belakangan. Selama 2008 lalu, total penjualannya mencapai 600 unit, berdasar laporan Gaikindo.

Begitupun dengan sedan Lancer yang diperkuat dengan Lancer GT (sebelumnya hanya ada Lancer JTSIi dan JTGlXi), total ketiganya terjual sebanyak 215 unit.

Kalau dilihat secara total, penjualan mobil penumpang Mitsubishi cuma seperempat dari penjualan mobil komersial mereka. Untuk truknya saja mencapai 45 ribu unit.

Meski begitu, menurut Fumio Kuwayama, presiden direktur KTB menyebutkan, kecilnya volume mobil penumpang mereka, lantaran pasar yang dijuju memang kelas menengah atas. “Jadi volumenya memang tak besar,” cetus Kuwayama saat jumpa media di Jakarta, Selasa (24/2).

Sejak tak adanya Mitsubishi Kuda tahun 2005 lalu, KTB praktis hanya mengandalkan Mitsubishi Maven dan Grandis di kelas mobil penumpang sebagai volume maker. Namun begitu, tampaknya kini mereka akan segera berbenah untuk kembali menggempur dengan sejumlah varian dan model anyar.

Kabar beredar, mereka kini tengah menggodok untuk mendatangkan Pajero Sport yang basisnya diambil dari Strada Triton. Tetapi, saat dikonfirmasi, baik Fumio Kuwayama maupun Rizwan Alansjah, direktur pemasaran KTB tak mau menyebutkan. “Pokoknya tahun ini akan ada tambahan model dan varian, termasuk facelift lebih dari satu unit,” sebut Kuwayama yang fasih berbahasa Indonesia itu.

Tampaknya, kini KTB memang lebih fokus ke mobil penumpang yang berada di level menengah atas untuk mendapatkan image terlebih dulu. Setelah itu, barulah mereka akan merembes ke menengah bawah. Bukankah pasar yang gemuk berada di area itu? Tunggu saja

Penulis: riz

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa