|
Melalui program 'Honda Emergency Service, PT. Honda Prospect Motor (HPM) telah menyiapkan 58 bengkel siaga buat seluruh konsumennya yang akan merayakan Lebaran 1429 H di kampung halaman.
Terdiri dari 13 posko bengkel siaga 24 jam dan 45 bengkel dealer resmi. Jumlah ini meningkat dibanding Lebaran 2007 lalu yang hanya 12 posko bengjel siaga dan 30 bengkel dealer resmi.
"Ini semua untuk memastikan semua konsumen Honda bisa menikmati perjalanan mereka dengan aman dan nyaman," ujar Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director, PT HPM.
Sebanyak 13 posko bengkel siaga 24 jam mulai beroperasi 26 September-7 Oktober 2008 di sepanjang titik rawan jalur mudik Jawa-Bali. Antara lain di kawasan Puncak, Tol Cipularang, Nagreg, Tol Cikampek, Weleri, Kebumen, Caruban, Pasir Putih, Tuban, Tabanan dan Bedugul.
Sementara bengkel resmi siaga buka selama masa liburan 26 September-5 Oktober 2008. Program ini pastinya didukung "Honda CR-V Service Car'. Siap melayani pekerjaan darurat semisal mogok, tambal ban, belt putus, kelistrikan. Juga penggantian pelat kopling, timing belt, alternator belt, saringan bensin, busi, rem, radiator coolant, saringan udara, hingga aki.
Jika tiba-tiba di tengah perjalanan menemui masalah di kendaraan, jangan panik. Segera kontak via handphone ke nomer 5000 (untuk pelanggan XL dan Telkomsel), lalu #5000 (pengguna Fren).
Buat pelanggan operator lain, tidak usah khawatir. Buka saja buku manual servis. Di situ jelas tertera alamat bengkel terdekat dari lokasi Anda. Hati-hati di jalan dan persiapkan kendaraan sesehat mungkin.
Penulis/Foto : g4m/Andi Okta
Editor | : | Editor |
KOMENTAR