Hiroshima - Keseriusan PT Mazda Motor Indonesia (MMI) akan memasarkan Mazda CX-3 sepertinya bukan isapan jempol. Karena MNI siap menjualnya tahun depan.
“Tahun depan. Mengenai awal atau akhir, masih dibicarakan lagi,” jelas Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia di acara Mazda Asean Media Forum, di Hiroshima, Jepang (26-27/8) yang dihadiri langsung OTOMOTIFNET.
Mazda CX-3 yang diluncurkan secara global pada bulan November 2014 di Jepang ini merupakan line-up produk terbaru yang telah mengusung Skyactiv Technology secara full (mesin, transmisi, bodi, sasis dan suspensi). Dan telah memakai konsep KODO-Soul of Motion design seperti Mazda6, CX-5 atau All New Mazda2 untuk desain bodinya.
Melihat langsung sosok CX-3 di kantor pusat Mazda Motor Corporation di Hiroshima, Jepang (26/8) lalu, mobil ini memang tampak lebih mungil dan kompak dari kakaknya, CX-5. “Mazda CX-3 termasuk compact SUV atau crossover. Dan memang berada di bawah CX-5,” bilang Astrid. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR