Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Para Nominator Low MPV, Avanza Dikepung 4 Pesaingnya

Senin, 17 Maret 2014 | 08:02 WIB
Toyota Avanza Model year 2011-2015 di tengah kompetitor
Dok. OTOMOTIF
Toyota Avanza Model year 2011-2015 di tengah kompetitor

Toyota Avanza Model year 2011-2015 di tengah kompetitor
Dok. OTOMOTIF
Toyota Avanza Model year 2011-2015 di tengah kompetitor

Jakarta - Selain kelompok mobil murah (LCGC), persaingan cukup seru juga terjadi di kategori small MPV dalam "OTOMOTIF AWARD 2014" yang diumumkan 27 Maret mendatang. Malah, nominatornya lebih banyak dari LCGC, yakni sampai lima merek.
 
Kelimanya adalah All New Toyota Avanza sebagai market leader yang terus dalam genggamannya selama 10 tahun. Kemudian, saudara Avanza, yakni All New Daihatsu Xenia. Keduanya masih membanggakan dengan sistem gerak roda belakang dan tampilan Avanza kian sporty dan elegan melalui Veloz.
 
Pesaing mereka datang dari Nissan dengan model andalan New Grand Livina 1.5. Ketika muncul pada 2007, MPV tujuh penumpang yang menyerupai minivan ini menjadi fenomenal. Pasar Avanza dan Xenia sempat terusik, tapi tetap belum bisa menggeser dari tempat teratas.
 
Tahun lalu, Nissan Grand Livina meluncurkan versi "facelift" dengan berbagai sentuhan. Meski tampilan dengan masih mirip, tapi ada sedikit perubahan pada struktur kerangka depan. Perbedaan lain, desain lampu belakang tidak lagi vertikal tapi horiozontal yang dipisahkan oleh pintu belakang.
 
Pesaing lain, Suzuki Ertiga. Sama seperti Livina, ketika masuk pasar Indonesia pada 2012, juga sempat menggangu pasar Avanza dan Livina. Kini, untuk menyaingi ketiga kompetitornya merebut Best Small MPV, Ertiga memoles tampilan dengan lebih sporty.
 
Meski sudah tampil lebih gagah, Ertiga juga harus memperhitungkan pendatang baru Honda Mobilio. Selain punya bentuk eksterior yang lain, produk andalan Honda ini mempunyai harga terjangkau. 
 
Mari kita tunggu, siapa di antara berlima ini yang berhasil menyabet "Best Small MPV". (Mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa