Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menata Barang Bawaan Dalam Kabin, Mudik Lebih Nyaman!

billy - Jumat, 26 Juli 2013 | 15:26 WIB
No caption
No credit
No caption

Artikel ini disponsori oleh Castrol Magnatec,
info perlindungan kendaraan Anda kunjungi castrolmagnatec.com
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Jelang mudik lebaran, salah satu hal penting yang wajib diperhatikan sebelum melakukan perjalanan jauh adalah, mau ditaruh di mana barang bawaan pada kendaraan?

Pertanyaan tersebut tidak hanya untuk yang ingin mudik pakai mobil-mobil kecil saja, untuk mobil sejenis MPV pun, pengaturan barang bawaan tetap perlu agar diperjalanan tetap nyaman dan aman. Bintarto Agung, dari Indonesia Defensive Driving Consultant (IDDC) coba memberikan arahan.

Buat Skala Prioritas
Menejerial barang bawaan dapat dimulai dengan mengklasifikasikan barang bawaan berdasarkan skala prioritas. Sebaiknya buatkan list barang apa saja yang ingin dibawa, kemudian sortir kembali mana yang perlu dibawa atau tidak.

Utamakan pula barang bawaan yang dibutuhkan oleh seluruh penumpang mudik, sedangkan bawaan yang bersifat oleh-oleh dapat dikirim melalui jasa pengiriman. “Iya hal tersebut demi kenyamanan dan efisiensi ruang. Dengan mengatur logistik mudik, maka kendaraan semakin nyaman dan aman untuk menempuh jarak yang jauh,” papar Bintarto Agung, yang akrab disapa Tato ini.

No caption
No credit
No caption


Penempatan Dalam Kabin
Pastikan semua barang yang dibawa benar-benar keperluan selama perjalanan. Awali dengan memastikan jumlah penumpang yang bakal ikut mudik, berikutnya tinggal observasi ruang dalam kabin yang dapat dijejali barang bawaan.

Luas ruang kabin juga tergantung dari jenis mobil, misalnya SUV maupun MPV yang berbeda dari jumlah seat. Jok paling belakang mobil dapat ditekuk untuk menyusun barang bawaan. Nah agar tidak bergerak, gunakan cargo net.

Metode packing barang pun diatur sedemikian rupa, dengan mengutamakan bawaan non pecah belah yang tidak terlalu sering digunakan selama perjalanan untuk ditata rapi dan terlindung cargo net. Taruh juga bawaan yang bobotnya lebih berat di bagian bawah untuk memudahkan kalau sampai harus bongkar barang.

Sedangkan barang-barang yang kerap dipakai selama perjalanan, ditempatkan pada lokasi yang mudah dijangkau. Barang-barang seperti pakaian ganti, tool kit, medic dan makanan juga minuman ditempatkan dalam wadah terpisah dan ditempat yang mudah dijangkau.

Barang Jangan Menutupi Jendela

Penting diketahui dalam menaruh barang-barang agar tidak memaksakan ruang pada kabin. “Tinggi tumpukan, jangan sampai melampau batas bawah jendela atau sandaran kepala pada jok. Selain itu upayakan tumpukan barang agar tidak menghalangi ruang gerak penumpang. Terutama jika terdapat fitur reclining seat, sehingga bangku dapat digeser demi kenyamanan penumpang,” jelasnya
 


Siapkan Bagasi Ekstra
Tapi kalau ternyata barang bawaan yang harus dibawa benar-benar banyak, mau tidak mau harus menyiapkan bagasi ekstra, agar tidak mengorbankan space yang ujung-ujungnya mengurangi kenyamanan kabin.
 
Alternatif penempatan barang di roof rack menjadi opsi pamungkas jika didalam kabin sudah terisi penuh oleh penumpang. Agar kondisi barang bawaan aman dari risiko terjatuh maka kualitas roof rack serta ikatannya mesti benar-benar kuat.
 
Lebih Aman Pakai Roof Box
Untuk lebih amannya lagi sebaiknya gunakan roof box. Sehingga barang bawaan dapat terlindung dari tiupan angin dan terpaan hujan. Jikapun tidak tersedia roof box, maka bisa disiasati dengan penutup terpal. Pastikan terpal tidak berkibar jika ditiup angin. Kemudian ikatannya harus melindungi seluruh sisi sehingga tertutup rapat.
 
Bobot barang yang ditempatkan di roof juga diupayakan tidak over load. Hal ini terkait dengan daya topang roof rack. Tinggi dan bobot barang juga berpengaruh pada kestabilan kendaraan dan konsumsi bahan bakar. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa