Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Ajak Klub Pengguna Mobil Daihatsu Mudik Bareng

billy - Kamis, 11 Agustus 2011 | 10:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Konsep mudik yang baru digelar Astra Daihatsu Motor ditahun 2011 ini. Kali ini, konsumen setia Daihatsu yang tergabung dalam klub dan komunitaas pengguna mobil-mobil Daihatsu penyuka mudik diajak pulang kampung bareng.

Program ini ditajuki "Penyu-Ka Mudik Daihatsu" yang merupakan kelanjutan dari program "Penyu untuk Indonesia". Jadi, Daihatsu mengajak anak-anak klub dan komunitas Daihatsu untuk mudik bareng.

Asiknya, klub dan komunitas yang ikut program Penyu-Ka Mudik Daihatsu ini akan dibekali dengan uang saku sebesar Rp 1,5 Juta, T-Shirt dan makanan ringan sebagai bekal diperjalanan.

"Syaratnya juga mudah kok, mereka hanya perlu engumpulkan donasi sebanyak-banyaknya untuk konservasi Penyu di Indonesia, denga cara membeli boneka penyu," ujar Elfina Afny, Customer Service Value Chain Division Head, Astra Daihatsu Motor.

Peserta dari program Penyu-Ka Mudik Daihatsu ini adalah 9 komunitas pengguna kendaraan Daihatsu, yang sudah diseleksi sehingga muncul sebanyak 15 mobil dari masing-masing klub dan komunitas Daihatsu tersebut.

Klub dan komunitasnya antara lain, Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC), Terios Rush Club Indonesia (TERUCI), Daihatsu Taruna Club (DTC), Ceria Club Indonesia (CCI), Gran Max Luxio Club Indonesia (MAXXIO), Zebra Club (ZEC), Classy Winner Indonesia (CWINDO), Sirion Indonesia Club (SIC) dan Taruna Owners (TO).

Oiya, dari uang saku yang diterima, para pemenang akan mendonasikan 5 boneka penyu atau senilai Rp 250 Ribu. Hingga kini total donasi penyu yang telah dikumpulkan sebesar Rp 300 Juta, dimana kontribusi dari para komunitas sebesar Rp 32,2 Juta dan akan terus bertambah sampai November 2011.

Para peserta program Penyu-Ka Mudik Daihatsu tersebut akan diberangkatkan dari kantor Daihatsu di Sunter pada tanggal 27 Agustus mendatang. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa