Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Sienta Kemungkinan Besar Diproduksi di Karawang

erie - Kamis, 14 Januari 2016 | 10:55 WIB

Jakarta- PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai agen pemegang merek Toyota di Tanah Air, kemungkinan besar akan mendatangan multi purpose vehicle (MPV) terbarunya, Sienta, semester pertama tahun ini.

Menurut kabar yang beredar, pesaing langsung dari Honda Freed ini akan diproduksi di pabrik pabrik Karawang Plant III milik Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) di kawasan industri Karawang, Jabar.

"Kalau lini produksi belum disiapkan, tapi kemungkinan besar memang diproduksi di Karawang," bisik sumber Toyota kepada OTOMOTIFNET, pekan ini (12/1).

Sementara itu, rencana itu memang tanpa alasan. Pasalnya, di Karawang Plant III, TMMIN juga akan memproduksi mesin, dan salah satunya berkapasitas 1.5L.

Kabarnya lagi, selain untuk suplai mesin yang diekspor mesin ini bakal disematkan di Sienta.

Sebagai informasi, ada dua pilihan mesin yaitu hibrida berkapasitas 1,5-liter dengan tenaga 73 dk dan mesin bensin konvensional dengan tenaga 108 dk.

Sepertinya Toyota akan menempatkan mobil ini di celah kosong antara Innova dan Avanza.

Tim Otomotifnet.com

 

Editor : erie

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa