Inggris - Pada Osaka Motorcycle Show beberapa waktu lalu, Honda merilis sebuah motor konsep bergenre adventure yang diberi nama CRF250. Dilihat dari desain dan bentuknya, motor ini bisa dibilang versi mini dari CRF1000L Africa Twin yang bergaya motor rally.
Motor ini dibekali mesin 249,6 cc satu silinder. Jika dilihat dari blok mesinnya, kemungkinan mengambil basis dari mesin Honda CBR250R yang sudah lama beredar.
Seperti yang dilansir oleh motorcyclenews.com, Honda menyebut motor ini yaitu prototype for production, atau motor prototipe yang sudah siap untuk produksi. Kemungkinan besar Honda CRF250 akan mulai dijual pada tahun 2017 mendatang.
Dari sisi fitur, motor ini sudah menggunakan headlamp LED dengan windscreed depan yang cukup tinggi. Kemudian saluran gas buangnya pakai label Termignoni. Jika dilihat lebih detail, panel instrumennya mirip seperti Honda Sonic 150R loh!
Hmm, kira-kira bakal masuk Indonesia gak ya? (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | Denta |
KOMENTAR