Jakarta - Lagi iseng? Nih ada kesibukan yang bisa dilakukan sambil menunggu saatnya berbuka puasa. Enggak susah kok, cuman sekedar cek and ricek washer belakang.
Beda dengan washer depan yang acap kali dipakai, maka part yang adanya dibagian belakang itu malah jarang dipakai. Akibat dari jarang dipakai itu, bisa-bisa malah ngambek saat hendak dipakai.
“Akibat dari jarang digunakan, itu juga jadi pemicu umur pakainya lebih pendek dari pompa washer depan. Oh ya, model pompa washer terpisah seperti pada Toyota Avanza” kata Suprapto dari Putra Agung Motor di Pasar Palmerah, Jaksel.
Apa saja yang harus dilakukan, biar washer belakang enggak mogok kerja?
1. Cek and ricek dulu bagian pompa washer. Ketika difungsikan dan enggak ada bunyi dengungan, dipastikan perangkat tersebut mati
2. Matinya pompa washer, enggak melulu akibat dari rusaknya part tersebut. Coba lihat dulu sekering 10 ampere di kotak sekering yang adanya di bawah dasbor sebelah kanan.
3. Kalau pompa washer ada dengungan namun air enggak keluar, coba cek salurannya.
Caranya dengan melepas sambungan selang menuju washer dan fungsikan perangkat tersebut.
4. Air keluar ketika washer difungsikan, tentu jadi tanda saluran enggak masalah. Dalam kondisi seperti itu bila air tidak juga keluar, maka lubang washernya mampet dan perlu disodok pakai jarum atau peniti.
Editor | : | Octa Saputra |
KOMENTAR