Jakarta - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 kembali hadir di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat 27 April - 7 Mei 2017. Perhelatan pameran otomotif ini mengusung tema "The Carnival".
"Ini usaha untuk merangkul dan menggalang semua elemen di dunia otomotif," ujar Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo dalam acara Media Gathering di Kebayoran Baru, Kamis (16/2).
Hendra menambahkan, pihaknya ingin menjadikan IIMS 2017 bukan hanya sebagai tempat transaksi jual beli tapi menjadi ajang kegembiraan dan destinasi baik untuk keluarga maupun komunitas.
"IIMS ingin semakin dipahami khalayak. Bukan hanya untuk transaksi jual beli tapi dijadikan ajang kegembiraan dan destinasi," tambah Hendra yang kerap disapa Koh Hen.
IIMS 2017 akan diselenggarakan di JIExpo Kemayoran diatas lahan seluas 105.000 m2 dengan menggunakan Hall A, Hall B, Hall C, Hall D, Hall C3, dan outdoor area.
Harga tiket masuk IIMS 2017 sebesar Rp 40.000 untuk weekdays dan Rp 60.000 untuk Weekend. Sedangkan tiket premium sebesar Rp. 150.000.
Sementara, IIMS 2017 bekerjasama dengan Bank Central Asia (BCA) menjadi satu satunya perbankan dan leasing yang akan menjadi mitra diperhelatan IIMS.
Selain menjadi ajang jual mobil, motor dan aksesoris, IIMS 2017 akan menyajikan juga kompetisi Gymkhana, Kejuaraan Nasional Drifting, Kompetisi Audio dan berbagai hiburan lainnya.
IIMS 2017 menargetkan 450.000 pengunjung dan transaksi senilai Rp 3,1 Triliun. (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR