Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Kasih Kendor, Tiru Tiongkok Kembangkan Mobil Pedesaan

Harryt MR - Minggu, 5 Maret 2017 | 01:52 WIB

Jakarta - Patut melirik industri Tiongkok yang dinilai sukses kembangkan kemandirian industri otomotifnya. Hal ini patut dicoba agar mobil pedesaan bisa meraup sukses di negeri sendiri.

Strategi desa mengupung kota ala Mao Zedong alias Mao Tse Tung, pemimpin revolusi Tiongkok, yang terinspirasi dari seni perang Sun Tzu, nyatanya bisa diaplikasi pada strategi pemasaran mobil pedesaan.

Tentu Institut Otomotif Indonesia (IOI), yang ditunjuk oleh Kementerian Perindustrian sebagai inisiator proyek mobil pedesaan, sudah punya strategi jitu dalam percaturan pasar industri mobil tanah air.

Ditegaskan oleh Presiden IOI, I Made Dana Tangkas, pola pengembangan mobil pedesaan akan meniru strategi negeri Tiongkok.

“Di Tiongkok kenapa bisa murah? Karena produk massal, pajak gratis, pemerintah mendukung, serta bisa bikin dibeberapa propinsi,” ungkap pria ramah ini.

Nah tak ada salahnya untuk menerapkan pola ATM (Amati, Tiru dan Modifikasi) pada mobil pedesaan. Toh demi tujuan kemandirian industri otomotif nasional. Pokoknya jangan kasih kendor deh. (Otomotifnet.com)

Editor : Harryt MR

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa