Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ketika Datsun Pikap Buat Ke Pasar Dibikin Jadi ‘Nakal’ Ala Rocket Bunny

otomotifnet.com - Kamis, 27 Juli 2017 | 17:38 WIB

Jakarta - Datsun model 620 terkenal di Indonesia, puluhan tahun lalu sebagai mobil angkutan. Bahkan kerap buat ngangkut sayur-mayur atau kebutuhan pasar lainnya, lantaran bentuknya mungil dengan bak yang cukup besar. Makanya disebut Datsun pikap ‘pasar’. 
 
Kini pamornya makin terangkat, karena kolektor mulai mencari pikap ini untuk dijadikan koleksi. Apalagi perusahaan mainan Hotwheels juga bikin diecast kerennya.
Salah satu yang tertarik angkat tampilan mobil ini adalah rumah modifikasi Tra-Kyoto Pandem. Bengkel ini sebelumnya sukses dengan kreasi Rocket Bunny-nya.
 
Kei Miura, bosnya Tra-Kyoto baru-baru ini menawarkan konsep wide body kit untuk Datsun 620. Tampak depan hanya diberi spoiler bentuk kumis serta fender tambahan dipasang di masing-masing lingkar fender. 
 
Pada bagian bak, Miura-san bikin roll bar besar dengan tambahan wing spoiler alumunium yang dipasang sejajar dengan atap pikap ini.   Modifikasi ala tahun 70-an ini bikin gayanya lebih ‘nakal’ dan agresif. Warna bodi diberi kelir biru dengan aksen flame di bodi samping.
 
Di dalam ruang fender, sudah dihuni pelek retro superlebar dengan ban slick dari Toyo. Ini jadi salah satu inspirasi bagi penyuka pikap retro ini. Kalau susah dibikin orisinal, kenapa enggak berpaling ke gaya modifikasi seperti ini? Otomotifnet/Rendy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa