Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Ganti Head Unit Suzuki Ignis Dengan Model Layar Sentuh? Perhatikan Ini

Senin, 21 Agustus 2017 | 10:33 WIB
No caption
No credit
No caption

Meski menyuguhkan tampilan interior yang modern dan mewah, namun performa peranti entertaiinment masih dianggap kurang.

Jakarta - Di awal kehadirannya, Suzuki Ignis langsung jadi fenomena baru karena mobil ini memiliki tampilan layaknya sebuah SUV.

Selain karena desainnya, Ignis juga mampu mencuri perhatian banyak orang berkat fiturnya yang berlimpah, tapi dijual dengan harga yang tidak terpaut jauh dari LCGC alias Low Cost Green Car.

No caption
No credit
No caption
Pilihan menu pada head unit touch screen

Tentu saja ada hal yang dikorbankan jika sebuah mobil dijual dengan harga terjangkau. Dalam kasus ini, konsumen Suzuki Ignis harus puas dipasangkan head unit double DIN standar yang belum touchscreen.

Head unit double DIN pada Ignis mungkin membuat sebagian orang kecewa. Tapi jangan khawatir, untuk mengobati kekecewaan itu, head unit Ignis bisa diganti dengan model layar sentuh.

No caption
No credit
No caption
Speaker di pintu depan Ignis

Sayangnya, belum ada head unit layar sentuh aftermarket yang tersedia untuk Ignis. Artinya, konsumen tidak punya pilihan lain selain memasang head unit layar sentuh OEM.

Baik Suzuki Ignis tipe GL maupun GX sama-sama bisa dipasangkan head unit layar sentuh. Namun beda tipe, beda pula harga yang dipatok. Perbedaan harga ini disebabkan karena Ignis tipe GL (varian bawah Ignis) belum dilengkapi dengan microphone bluetooth.

Lantas untuk harganya, jika anda pemilik Ignis tipe GL, maka anda harus merogoh kocek sebesar Rp 6.979.000, sementara untuk tipe GX dikenakan biaya sebesar Rp 6.744.000..

Speaker belakang Ignis

 “Lebih mahal tipe GL karena ada beberapa part yang beda,” sebut Emir Reza Isnafi, Coporate PR for Suzuki 4W & Marine PT Suzuki Indomobil Sales.Head unit OEM ini memiliki fitur yang lengkap karena selain bisa memutar radio, perangkat ini juga bisa memutar musik dengan format CD, MP3, WMA, bluetooth, hingga koneksi USB.

Berminat ingin memasangnya? Segera datangi dealer resmi terdekat dari lokasi anda. Pasalnya, head unit OEM Ignis ini sudah bisa dipesan di seluruh jaringan penjualan Suzuki. (Nugie/Otomotifnet.com)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa