Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sedan Daihatsu Bisa Libas Honda City dan Toyota Vios Kalau Kayak Begini, Sih!

Selasa, 22 Agustus 2017 | 16:04 WIB
Mobil konsep Daihatsu DN F-Sedan
Iday
Mobil konsep Daihatsu DN F-Sedan

JAKARTA-Daihatsu kasih sinyal  halus kalau mereka meraba pasar sedan. Buktinya dengan melakukan world premiere DN F-Sedan di GIIAS 2017 lalu.

Boleh jadi mereka sudah mencium aroma pengurangan pajak sedan sehingga siap menangkap peluang tersebut.  

Tapi bagaimana peluang Daihatsu bisa melawan Honda City dan Toyota Vios?

Tentu, mobil yang diterjunkan melawan City dan Vios yang sudah lebih dulu mengaspal harus jauh melebihi ekspetasi konsumen.

Profil sedan Daihatsu harus benar-benar mendistraksi benak konsumen sedan dengan model dan fitur yang ‘shocking’ seperti mereka tunjukkan di panggung dunia di GIIAS.

Mobil konsep Daihatsu DN F-Sedan
Iday
Mobil konsep Daihatsu DN F-Sedan

Coba lihat DN F-Sedan yang masih berupa konsep. Sulit dipercaya mereka bisa bikin mobil seperti itu mengingat yang sehari-hari kita lihat Terios, Xenia, Ayla dan Sigra. Modelnya benar-benar luar biasa!

Masalahnya, enggak mudah menerapkan level desain dan kualitas mobil konsep ke versi produksi.

Hal ini diakui Pradipto Sugondo, Executive Officer R&D PT Astra Daihatsu Motor.

Ia mengungkapkan kalau umumnya versi konsep jauh lebih tinggi dibanding model produksi.

“Pada model produksi enggak semua desain bisa diwujudkan,” terang Pradipto kepada OTOMOTIFNET.COM (21/8).

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa