Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wah Serem Nih, Kerugian Ekonomi Karena Roda Dua Mencapai Rp 2 Triliun

MAS - Kamis, 24 Agustus 2017 | 15:56 WIB
No caption
No credit
No caption

JAKARTA - Ternyata kerugian ekonomi di Indonesia akibat kecelakaan lalu lintas mencapai Rp 2 Triliun per tahun datang dari kendaraan roda dua loh.

Untuk itu adanya sistem ganjil genap yang dicanangkan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) di jalur Sudirman dari Bundaran Senayan sampai Hotel Indonesia serta Jalan HR Rasuna Said ini dilakukan untuk menyelamatkan para pengendara motor dari kecelakaan.

"Pembunuh nomor tiga di dunia adalah kecelakaan yang disebabkan oleh motor. Pertama Jantung, Kanker ketiga adalah didominasi kecelakaan. Karenanya 60 persen kecelakaan itu didominasi oleh roda dua," kata Kepala BPTJ Bambang Prihantono saat melakukan diskusi dengan tajuk 'Mengurai Kemacetan di Jabodetabek', di Gedung Kemenhub, Kamis (24/8).

"Ada kerugian sekitar 2 trilliun pertahun untuk wilayah Jabodetabek akibat kecelakaan tranportasi. Karenanya kita atur roda dua itu bukan untuk mengurangi kemacetan," imbuhnya.

Untuk itu, Bambang mengungkapkan kebijakan ini sengaja diberlakukan agar mengubah prilaku masyarakat yang mengunakan kendaraan pribadi berpindah ke transportasi umum.

"Kita akan merubah perilaku, sebab mengubah perilaku seseorang itu tidak bisa hanya sehari," katanya.

Gimana nih Bray? (Otomotifnet.com)

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa