Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih Jarum Takometer Kawasaki Z650 Bisa Berubah, Ini Cara Setingnya

Antonius Yuliyanto - Kamis, 31 Agustus 2017 | 11:13 WIB
No caption
No credit
No caption

JAKARTA - Tampilan takometer Kawasaki Z650 bisa diseting dalam 3 pilihan, model bergerak jarumnya tak hanya satu pilihan.

Bagaimana cara setingnya? Gampang banget loh!

Urutan cara seting takometer Z650 diawali nyalakan kontak, tentu saja wajib nih!

Lalu pencet kedua tombol kanan kiri spidometer secara bersamaan beberapa detik sampai takometer bergerak.

Setelah takometer Z650 bergerak, untuk memilihnya pencet-pencet tombol yang kanan. Ada 3 pilihan tampilan jarum takometer.

No caption
No credit
No caption
Seting spidometer Kawasaki Z650
No caption
No credit
No caption
Seting spidometer Kawasaki Z650
Seting spidometer Kawasaki Z650

Tampilan jarum takometer yang pertama dalam kondisi standar, jarum naik dari 0 ke atas menebal, jadi mirip kipas tangan saat dibuka tutup.

Model jarum yang kedua seperti layaknya takometer analog, hanya menyala satu garis saja.

Model jarum takometer ketiga paling unik. Sisi jarum yang luar normal menyala satu sesuai putaran mesin, tapi yang sisi dalam ketinggalan.

Ketika akselerasi tertinggal di bawah dan perlahan mengikuti, sebaliknya saat deselerasi tertinggal di atas dan perlahan turun.

Pilih yang mana?

Silakan sesuaikan selera. Jika sudah cocok, tinggal pencet lagi kedua tombol secara bersamaan beberapa detik.

Nah selesai deh! (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa