Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Trik Bikin Kabin Belakang Astra Toyota Cayla/Daihatsu Sigra Lebih Dingin Bypass Pakai Selang Air!

Parwata - Rabu, 4 Oktober 2017 | 20:00 WIB
Memasang jalur pendingin tambahan, mesti bongkar dasbor bagian bawah dan lepas sebagaian plafon
istimewa
Memasang jalur pendingin tambahan, mesti bongkar dasbor bagian bawah dan lepas sebagaian plafon

Ujung slang bermuara di lubang sirkulasi udara di plafon, agar langsung terisap dan disebar menuju fentilasi udara kabin belakang
istimewa
Ujung slang bermuara di lubang sirkulasi udara di plafon, agar langsung terisap dan disebar menuju fentilasi udara kabin belakang

“Jalur slang dari saluran fentilator A/C, saya urut rapi lewat pilar A bagian kiri, lalu diselipkan di balik plafon hingga menuju lubang isap kotak sirkulasi udara di sana,” jelasnya lagi.

Wah, gak takut slangnya berembun dan netes di plafon akibat kondensasi tuh?

“Itu bisa dihindari dengan membungkus slang pakai pembungkus pipa A/C rumah,” jawab Sutopo.

Trik aplikasi saluran pendingin tambahan tanpa perlu pasang double blower ini, kata Sutopo sebenarnya sudah dua kali ia terapkan, yakni di Toyota Corolla keluaran 77 dan Daihatsu Xenia Li miliknya sebelumnya.

“Kalau mau lebih dingin lagi hingga ke bagian kaki, bisa juga. Tinggal tarik lagi slang menuju area kaki.

Sudah saya buktikan lumayan efektif membuat kabin bagian belakang, dinginnya merata dan cepat,” tukas pria yang bermukim di perumahan Wilis Indah 2 blok H17 No.14, Kediri ini.

Hemm.. oke juga idenya nih gaess..!

Oh iya, kreativitasnya ini sempat diposting Sutopo di grup Cayla/Sigra di socmed. Alhasil, langsung mendapat tanggapan positif dari para anggotanya. Mantabb..!

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa