Otomotifnet.com - Bicara sokbkreker Ohlins, PT. Sena Autopart Indonesia, distributor resmi Ohlins di Indonesia menawarkan sejumlah produk yang dibutuhkan biker Tanah Air.
Bukan hanya untuk motor gede, melainkan juga untuk motor imut macam Yamaha Mio dan Honda BeAT.
“Saat ini buat motor-motor pabrikan yang jadi produk global kita pasti sudah sedia,” ungkap Acho Patauri, Sales & Marketing dari Ohlins Authorized Distributor & Service Center.
Bahkan kabarnya juga disiapkan sokbreker Ohlins untuk motor-motor yang disebut-sebut bakal hadir. Seperti Honda CRF150L dan Yamaha XMAX 400.
Nah berikut daftar harga sokbreker Ohlins per November 2017. Oya, sokbreker Ohlins untuk Yamaha Mio dan Honda BeAT Rp 2 jutaan 'saja'.
1. Matic Series (Honda BeAT, Scoopy, Vario; Yamaha Fino, Mio): Rp 2 juta – Rp 2,750 juta
2. Sport Series (Kawasaki Ninja 250, Honda CBR 250, Yamaha R25): Rp 7 juta – Rp 8,5 juta
3. Enduro, Trail Series (Kawasaki KLX 150, 250; Honda CRF250L; KTM 125, 250; 300 Duke): Rp 4 juta – Rp 7 juta
4. Maxi Scooter Series (Honda PCX, Forza; Yamaha NMAX, XMAX, Tricity; SYM GTS 250, 400; Piaggio MP3): Rp 6,750 – Rp 10 juta
5. Underbone Series (Yamaha MX 135, MX King; Suzuki Satria FU 150; Honda Sonic 150): Rp 7 juta – Rp 7,5 juta
6. Underbone Racing (Honda Supra, Blade; Yamaha Jupiter, Z1): Rp 11 – Rp 12 juta
7. Touring / Adventure Series (Honda CB500X, CB650F; Kawasaki Versys, ER-6N): Rp 5 – Rp 5,5 juta
8. Scrambler & Classic Series (Ducati Scrambler; Kawasaki W800; Triumph Bonneville, Thruxton, Scrambler): Rp 6,5 – Rp 10 juta
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR