Otomotifnet.com – Suzuki sport 250 cc yang akan hadir di akhir 2018 diproyeksikan punya spek lebih tinggi dari yang beredar saat ini di China, Suzuki GSX-250R.
Hal ini menyusul keinginan Suzuki untuk memproduksi model sport 250 cc yang sesuai selera konsumen Indonesia.
“Kami ingin spesifikasi yang benar-benar diinginkan masyarakat Indonesia,” tutur Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Sepang, Malaysia beberapa waktu lalu.
Motor sport baru nanti, sebut saja sementara GSX-250, akan diproduksi di Indonesia.
Pasalnya, PT SIS menjadi basis produksi motor-motor untuk pasar Asia Tenggara.
(BACA JUGA: Kawasaki Serius Dengan Ninja 250 Empat Silinder, Sayang Ada Hambatan Ini)
“Kita memproduksi motor-motor 250 cc ke bawah semua model,” terangnya.
Lalu apakah lebih beringas dari Honda CBR250RR, Kawasaki Ninja 250 dan Yamaha YZF-R25?
Mari lihat track record Suzuki di kelas sport 150.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR