Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mazda CX-9 Diluncurkan, Harga Mulai Rp 798,8 Jutaan

Parwata - Kamis, 1 Februari 2018 | 17:19 WIB
hari ini Mazda CX-9 diluncurkan
Dio
hari ini Mazda CX-9 diluncurkan

Otomotifnet.com - PT Eurokars Motor Indonesia meluncurkan All New Mazda CX-9.

Tipe flagship dari jajaran SUV Mazda ini mendapat desain ulang sepenuhnya sesuai dengan bahasa desain KODO dan menggabungkan teknologi SKYACTIV terbaru.

All New Mazda CX-9 merupakan tawaran menarik bagi konsumen yang mencari SUV mewah dengan 7 tempat duduk.

(BACA JUGA : Kilas Balik, Nyobain Motor Si Dewa Road Race, Underbone 2-Tak Terganas Di 1998)

Apalagi CX-9 dipersenjatai mesin bensin SKYACTIV 2.500 cc dengan fitur kendali G-Vectoring Control (GVC).

"Di pasar otomotif yang kompetitif, tidak lagi cukup hanya fokus pada fungsionalitas dan spesifikasi yang disempurnakan," ujar Karsono Kwee, Executive Chairman Eurokars Group.

(BACA JUGA : Pasti! Yamaha R25 Facelift Bakal Diluncurkan Tahun Ini)

"Mazda berusaha untuk sepenuhnya melibatkan indera dan meningkatkan pengalaman pengguna di setiap bagian kendaraan SUV," tambahnya kepada wartawan di Jakarta (1/2/2018).

Mengenai harganya, Mazda melego CX-9 di angka Rp 798,8 juta on the road Jakarta.

Sementara itu khusus warna Soul Red dan Machine Grey dikenakan penambahan biaya sebesar Rp 4 juta.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa