Otomotifnet.com - Mazda MX-6 berwarna kuning milik Handry Dwinanto ini, sempat beken dua tahun silam.
Namun pada 2017, bak hilang ditelan bumi, ke mana sih? “Lagi ‘bertapa’ di bengkel, cari ide buat modifikasi lagi, hahaha..,” gelak Handry, sapaan akrabnya.
Rupanya alasan mobil kesayangannya itu ‘menghilang’, karena Handry merasa kalau performa mesinnya mulai berkurang jauh.
“Daripada keburu bermasalah pas dipakai jalan, mending langsung kirim ke bengkel buat di refreshment lagi performanya!” seru Handry.
(BACA JUGA: Tercium Bakal Keluar Model Baru, Suzuki Ertiga Disunat Rp 20 Jutaan )
Ganti Mesin
Enggak tanggung-tanggung, ia coba mencari mesin FE3N berkapasitas 2.000 cc yang kondisinya segar bugar, untuk mengganti mesin lamanya.
Tapi, tenyata bukan perkara gampang.
“Saya memang memutuskan untuk ganti mesin segelundung, supaya enggak bolak-balik bongkar terus. Nah, cari mesin yang sehat untuk Mazda MX6, susah banget,” keluh pemukim di Jakbar ini.
Beruntung ia berhasil mendapatkan satu mesin dalam kondisi yang diinginkannya. Sebelum dipasang, mesin tersebut dibongkar dulu dan untuk diblue-printkan.
Kemudian dibuatkan header custom sampai ke muffler, agar nafasnya lebih panjang. “Sekarang baru enak ngegasnya, hehehe..,” kekehnya.
Usai garap mesin di bengkel Project-B di Bandung, Jawa Barat, ia lantas arahkan mobilnya ke HS Autocar di Cikarang untuk urusan bodi.
Editor | : | Taufan Rizaldy Putra |
Sumber | : | OTOMOTIF |
KOMENTAR