Otomotifnet.com - NSR500 V4 pertama kali muncul di tahun 1990-an dan disiapkan untuk balap MotoGP.
Pada periode 90-an sampai awal 2000-an, Honda menjadi pabrikan tak terkalahkan di arena balap motor bergengsi tersebut.
Kejayaan Honda di era itu dibawa oleh pembalap mereka yakni Mick Doohan dengan Honda NSR500 V4 yang menjadi tunggangannya.
Yuk, fokus membicarakan Honda NSR500 V4 lebih dulu.
(BACA JUGA: Banyak Yang Penasaran, Roda Lepas Dari Avanza Kecelakaan, Sokbrekernya Masih Nempel)
Motor yang ini memang luar biasa karena dapat menghasilkan tenaga lebih dari 200 dk.
Honda NSR500 V4 ditenagai mesin dengan kapasitas 499 cc.
Sedangkan mesinnya berjenis 2-Tak dengan bentuk kontruksinya V4 twin.
Didukung dengan 4 karburator dan 4 buah knalpot.
Saking dahsyatnya kemampuan akselerasi NSR500 V4, membuat Michael Doohan sukses memenangi 5 putaran dari 7 Grand Prix tahun 1992.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR