(BACA JUGA: Honda CBR250RR Hedon, Rp 90 Juta Melayang, Tepis Persepsi Single Arm Tuh Goyang )
Kebayang nggak gimana larinya?
Nah oleh AHM, motor yang sudah didatangkan sejak tahun 2016 ini kembali dipamerkan di pameran otomotif di Kemayoran.
Meski dibawa untuk keperluan pameran, tapi AHM juga membuka kesempatan bagi yang ingin memilikinya.
Mau tau harganya?
Menurut salah satu tenaga penjual di pameran itu, harga RC 213V-S adalah Rp 7,6 miliar.
Bila dihitung-hitung setara 8 unit Honda Gold Wing DCT yang harga satu unitnya Rp 1,01 miliar.
(BACA JUGA: Mitsubishi Outlander Sport Diskon, Nilainya Sampai Puluhan Juta Lo)
Saat dikonfirmasi, Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM), Thomas Wijaya membenarkannya.
"Itu harga estimasi sementara dan tidak mengikat on the road Jakarta."
"Unit yang didatangkan disesuaikan dengan permintaan konsumen," kata Thomas Wijaya.
Nah, yang ngaku fans berat Marc Marquez atau Dani Pedrosa, minat enggak nih beli RC213V-S?
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com,Kompas.com |
KOMENTAR