Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Bedanya Honda Small RS Asia Pacific Sama Garapan Bengkel Sini

Taufan Rizaldy Putra - Senin, 30 April 2018 | 15:55 WIB
Honda Small RS Concept
Dio / GridOto.com
Honda Small RS Concept

Otomotifnet.com - Honda Small RS Concept baru diperkenalkan pada tanggal 19 April 2018 di sebuah pameran otomotif di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Sebelum mobil konsep tersebut diperkenalkan, ternyata sudah ada orang Indonesia yang melakukan ubahan pada Honda Brio RS yang membuat tampang mobil tersebut mirip dengan Small RS.

Bobby dari Spec. Rare Item yang melakukan facelift pada Brio RS tahun 2018 dengan menggunakan bemper dari Honda Mobilio RS.

(BACA JUGA: Heboh, Honda Bikin World Premier Small RS, Eh, Udah Ada Kembarannya di Kebon Jeruk)

'Honda Small RS' bikinan dalam negeri
TRP/Otomotifnet.com
'Honda Small RS' bikinan dalam negeri

Tak hanya itu, Bobby juga mengganti setir bawaan dengan setir dari Honda Civic Turbo.

Speedometer standar pun diganti dengan bawaan dari mobil Honda Built-Up Jepang, sayangnya ia lupa mobil Honda yang mana tepatnya.

Perbedaan dengan Honda Small RS Concept yang dikembangkan oleh divisi R&D Asia Pacific sebenarnya terbilang masih cukup banyak.

Meski tampang depan hampir serupa, Small RS Concept memiliki front lip yang membuat bagian depan mobil tersebut tampil lebih agresif dan sporty.

Bahasa desain tersebut berlanjut ke samping mobil dengan side skirt yang kontras dengan warna bodi.

(BACA JUGA: Cepat Dan Gampang, Cara Melindungi Cat Mobil Dari Semua Noda, Rutin Sebulan Sekali)

Small RS Concept hasil riset divisi R&D Asia Pasifik
Dio / GridOto.com
Small RS Concept hasil riset divisi R&D Asia Pasifik

Begitu juga dengan side air intake yang ada pada fender bagian depan.

Desain agresif semakin kentara di bagian belakang mobil dengan diffuser di bawah bemper dan  dual tip exhaust.

Spoiler belakang yang cukup tinggi dan lebar memperkuat kesan sporty pada Small RS Concept.

Mungkin dengan body kit add-on, Honda Brio RS hasil facelift kreasi Bobby bisa mendekati desain Small RS.

Namun bagian lampu, pintu bagasi, dan bemper belakang mungkin perlu ubahan yang lebih banyak jika ingin mendekati desain konsep yang dikembangkan oleh R&D Honda Asia Pacific.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa