Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Orang, Ini Dia Yang Bikin Alphard Enggak Bisa Kabur Dari Kejaran Massa di Surabaya

Iday - Jumat, 1 Juni 2018 | 15:05 WIB
Alphard tabrak lari di Surabaya
Youtube @kenang bowo
Alphard tabrak lari di Surabaya

Otomotifnet.com - Hari ini diramaikan berita mengenai pengemudi Toyota Alphard kabur setelah menabrak lari empat kendaraan. 

Pengejaran dilakukan dalam jarak yang cukup jauh. 

Hingga akhirnya pengemudi keras kepala tersebut terhenti. 

Ia tak dapat melanjutkan aksinya setelah masuk jalur lawan dan berusaha kembali ke jalur semestinya. 

(BACA JUGA: Ini Wajah-wajah Toyota Fortuner Nolak Pakai TRD Pabrik)

Tampak di tengah kerumunan orang yang mengepunya, ia mundur ambil ancang-ancang. 

Sesaat kemudian berusaha melompati median jalan setinggi kurang lebih 20 cm. 

Terdengar suara mesin mobil meraung-raung saat berusaha melewati pembatas.

Melihat modelnya, ini merupakan Alphard generasi awal yang beredar di Indonesia, model year 2002-2008. 

Meski MPV bongsor ini punya bodi tinggi, tapi memiliki ground clearance yang relatif rendah. 

Melihat spek standarnya, jarak terendah ke tanah mobil ini 160 mm. 

Itu sebabnya, moncong mobil ini berhasil dipaksa melompati median jalan.

Tetapi gagal meneruskan langkahnya lantaran nyangkut dengan asumsi kuat, median tak cukup rendah untuk dilindas. 

Raungan mesin tinggi tak berguna. 

Dan...berakhir sudah petualangan koboy sang pengemudi Alphard 'di tangan pembatas'. 

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa