Sebagaimana dijelaskan Dony Irwansyah, kepala mekanik Honda Bintang Motor Cinere Depok, mengatakan harus memperhatikan beberapa hal.
“Pastikan switch ISS dalam posisi aktif dan bila kunci kontak On, lampu indikator menyala,” kata Dony Irwansyah.
Kedua, saat menyalakan mesin motor harus menggunakan elektrik starter.
(BACA JUGA: Jauh-Jauh Datangkan Mesin Dari Amerika Malah Dianggap Gila, Pemilik Jeep TJ Ini Justru Ketawa)
Jika memakai kick starter, fitur ISS tidak akan berfungsi.
“Kalau pakai kick starter sensor-sensor mendeteksi ada indikasi masalah pada kelistrikan, makanya enggak mau mau berfungsi ISS,” beber Dony Irwansyah.
Fitur ISS ini akan aktif setelah mencapai kecepatan 10 km/jam dan temperatur mesin sudah melebihi 60 derajat Celcius.
“Pastikan throttle gas dalam kondisi tertutup penuh dan motor berhenti selama 3 detik, supaya fitur ISS aktif,” pungkasnya.
KOMENTAR