Otomotifnet.com - Balapan Moto2 kali ini berlangsung seru, karena terjadi salip-menyalip yang ketat
Tapi adegan antara dua pembalap di Moto2 Austria membuat jantung berdegup kencang.
Francesco Bagnaia dan Miguel Oliveira beradu di depan untuk mendapatkan podium pertama.
Pertarungan semakin ketat mendekati putaran terakhir.
(BACA JUGA: Dalam Kondisi Terpuruk, Yamaha Janji Akan Selesaikan Masalah di Misano dan Aragon)
Di putaran terakhir, tak ada yang bisa menduga siapa pemenangnya karena kedua pembalap ini saling serang.
Hingga di tikungan terakhir, Francesco Bagnaia menggunakan manuver menyalip yang ciamik.
Francesco Bagnaia mengambil racing line sangat tipis di tikungan terakhir dan membuat Miguel Oliveira sedikit keluar trek.
Hal ini membuat Francesco Bagnaia memenangkan Moto2 Austria 2018.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Jelaskan Masalah Yamaha, Ternyata Sejak 2016)
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR