Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Diserang, Ini Tanggapan AISI Soal Kemungkinan Gesits Jadi Anggota Baru

Parwata - Rabu, 17 Oktober 2018 | 10:15 WIB
Desain skuter listrik Gesits
Istimewa
Desain skuter listrik Gesits

Otomotifnet.com - Motor listrik Gesits dikabarkan akan segera meluncur dalam waktu dekat.

Dari info yang beredar, PT Gesits Technologies Indonesia akan menggelar acara pada November 2018.

Jika jadi meluncur, dapat dipastikan Gesits menjadi motor listrik pertama yang diproduksi secara massal di Indonesia.

Seperti diketahui, Gesits telah diproduksi di dalam negeri, ia dirakit pada pabrik PT Wika Manufaktur Indonesia, di Bogor, Jawa Barat.

(BACA JUGA: Penjualan Mobil September 2018, Xpander dan Avanza Beda Tipis!)

Kira-kira apakah nanti Gesits akan masuk ke dalam anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI)?

"Kami sih welcome. Selama itu masuk ke persyaratan-persyaratan, kami welcome saja," kata Johanes Loman, Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).

Meski begitu, Loman berujar jika pihaknya belum pernah ada dialog soal Gesits.

Pun begitu dengan rencana masuknya Gesits sebagai anggota AISI.

(BACA JUGA: Biaya Modif Honda CBR250RR Spektakuler, Sama Saja Beli Dua Jadi Satu)

"Sampai saat ini belum ada obrolan, prinsipnya kami welcome kepada seluruh brand yang ada di Indonesia," terangnya kepada wartawan di Jakarta (15/10/2018).

"Cuma kan di anggaran dasar kami ada syarat-syaratnya, salah satunya yaitu harus punya industri dan sebagainya," tambah Loman.

Melihat persyaratan yang diajukan, rasanya bisa saja Gesits menjadi anggota AISI kelak.

Namun, Loman berujar semua keputusan itu bergantung dari masing-masing anggota AISI.

"Selama ini sih kami belum pernah ada diskusi. Jadi kami harus diskusikan dulu bersama anggota lainnya," katanya.

"Saya enggak bisa sampaikan di sini. Setiap ada anggota baru, pasti keputusan dari hasil rapat anggota AISI," tutup Loman.

Dalam banyak kesempatan, pihak Gesits melalui komentar-komentarnya selalu menyerang pabrikan Jepang.

(BACA JUGA: Bos GESITS Minta AISI Tidak Underestimated)

(BACA JUGA: Ini Motif Bos GESITS ‘Serang’ Ujicoba Motor Listrik Honda)

Kini mereka memiliki industri sendiri dan bertindak sebagai pabrikan.

Akankah mereka akan melunak?

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa