Otomotifnet.com – Serka Agus Riyanto, anggota TNI dari Koramil 01 Tambun, jadi korban pembegalan di Jalan Baru Grand Wisata, Desa Lambangsari, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (24/10/2018) dini hari.
Kapolsek Tambun Selatan Kompol Rahmat Sujatmiko mengatakan, saat melintas di jalan tersebut pada pukul 01.30 WIB, korban dibegal oleh sekelompok orang menggunakan sepeda motor.
"Korban melintas seorang diri sekitar pukul 01.30 WIB menggunakan sepeda motor."
Kemudian, dihadang delapan orang yang menggunakan empat sepeda motor."
(BACA JUGA: Residivis Kambuhan, Baru Bebas Sudah Masuk Lagi, Habis Begal Yamaha Mio)
"Delapan orang itu langsung mengancam korban dengan parang dan sejumlah senjata tajam," kata Rahmat di Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (24/10/2018).
Rahmat mengatakan, sempat terjadi adu mulut antara korban dengan para pelaku hingga terjadi perkelahian.
Perkelahian pun tidak seimbang karena para pelaku menyerang korban menggunakan senjata tajam.
"Akibat perkelahian, korban mengalami luka tusukan dan bacokan di bagian pinggang akibat sabetan parang. Pelaku melarikan diri dan infonya barang yang dibawa dompet," ujar Rahmat.
(BACA JUGA: Polisi Berhasil Ringkus Puluhan Begal, Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih)
Korban pun akhirnya diselamatkan petugas keamanan salah satu perumahan dan dibawa ke Rumah Sakit Hermina Grand Wisata dan sudah dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta.
Pihak kepolisian masih mendalami kasus pembacokan anggota TNI tersebut dengan menyelidiki identitas para pelaku.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anggota TNI Dibegal Sekelompok Orang di Bekasi",
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR