Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Muka Innova Gabus dan Starlet Terlipat, Makan Jalan Lebih

Irsyaad Wijaya - Jumat, 23 November 2018 | 10:00 WIB
Toyota Kijang Innova adu muka lawan Toyota Starlet
Instagram/@infocegatansukoharjo
Toyota Kijang Innova adu muka lawan Toyota Starlet

Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova dan Starlet terlibat kecelakaan di Sukoharjo, Jawa Tengah, (20/11/18).

Peristiwa ini menimbulkan kerusakan di kedua mobil.

Kijang Innova gabus (2013-2015) hitam terlihat ringsek di bagian kanan depan kanan.

Headlamp pecah tak bersisa sampai ke reflektor.

(BACA JUGA: Mengenaskan, Innova Ngejogrok Bertahun-tahun, Ditawar Sadis)

Selain itu bagian fender juga penyok terlipat dari kerasnnya hantaman.

Sedangkan kondisi si Starlet merah juga tak kalah tragis.

Mulai dari bumper depan ke atas, headlamp, kap mesin ringsek parah.

Fender kanan juga terlipat ke dalam, namun tak sampai mengenai dudukan sokbreker.

(BACA JUGA: Pencurian Kijang Innova ‘Gabus’ Syekh Ali Jaber Modus Lama)

Sebab, terlihat kondisi roda depan masih utuh dan lurus.

Usut punya usut, lakalantas yang tepatnya terjadi di daerah Daleman, Baki, Sukoharjo, Jateng diduga diakibatkan pengemudi Toyota Starlet.

Dari caption yang tertulis di akun Instagram @infocegatansukoharjo pengemudi Starlet mengantuk.

Akibatnya saat melaju tiba-tiba Starlet merah itu posisinya makan jalan lebih alias terlalu ke kanan.

(BACA JUGA: Maling Gagal Jebol Pintu Innova ‘Gabus’ Tapi Lumpuhkan Sensor)

Saat melintas di jalan menikung, nahas ada Innova hitam yang juga tengah melaju.

Alhasil adu banteng tak terhindarkan, wajah kanan kedua mobil langsung bertabrakan sampai menimbulkan kerusakan.

Beruntungnya tak ada korban jiwa dari insiden ini, namun salah satu penumpang Toyota Starlet sempat pingsan.

Simak fotonya di bawah ini:

 

 

Editor : Iday
Sumber : Instagram/@infocegatansukoharjo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa