Otomotifnet.com - Modifikasi Mitsubishi Xpander menggunakan pelek 20 inci, belakangan kian marak.
Dalam komunitas Xpander Mitsubishi Owner Community (XMOC) saja, terhitung sudah 20 mobil.
Penasaran bagaimana caranya Xpander bisa pakai pelek 20 inci?
Simak penuturan Harry Maulana yang sudah menggunakan pelek gambot ini.
"Awalnya saya sempat pakai pelek OEM Honda Accord 17 inci. Lalu penasaran pengin nyoba pelek 20 inci"
"Soalnya 18 inci atau 19 inci menurut saya nanggung," bilang Harry.
Ia pun mulai cari info pelek yang oke dan ukuran yang aman untuk Xpander.
Kebetulan ia berteman dengan Ovie yang juga sudah pakai pelek 20 inci di Xpandernya.
(BACA JUGA: Jadi Bahan Omongan, Ini Mitsubishi Xpander Pertama Pakai Air Suspension)
"Dari dia saya tahu offset yang aman itu +45 dan lebarnya 8,5 inci," tukas pria berkaca mata ini.
Jadilah pelek replika Vorsteiner VF103 motif carbon graphite ukuran 20x8,5 inci rata, dipilih oleh ayah satu anak ini.
Untuk bannya pun ada perhitungan sendiri.
"Yang aman adalah ukuran 235/35 R20 di bagian depan, dan 245/35 R20 di belakang," bisiknya.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR