Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa LX 'Arogan', Sengaja Dijeblosin Malah Tekuk Skutik Jepang

Parwata - Selasa, 4 Desember 2018 | 11:00 WIB
Modifikasi Vespa LX 150 3V i.e 2012 Tekuk Skutik Jepang
Fariz/OTOMOTIF
Modifikasi Vespa LX 150 3V i.e 2012 Tekuk Skutik Jepang

Di bagian kaki-kaki, pelek menggunakan milik Vespa Sprint yang ring 12 inci.

Tujuannya agar motor jadi lebih tinggi sehingga bagian bawah tidak mudah menggesek aspal.

Dudukan bawah sok depan dibuat dari besi baja agar lebih kuat
Fariz/OTOMOTIF
Dudukan bawah sok depan dibuat dari besi baja agar lebih kuat

Peleknya dibalut ban Maxxis R1 120/70-12 dan 130/70-12 yang bertipe soft compound.

Kedua peredam kejutnya menggunakan Ohlins agar motor lebih stabil, namun ada beberapa penyesuaian yang dilakukan.

“Dudukan bawah sok depannya kita buat sendiri pakai besi baja tebal 5 mm, kalau pakai bawaan Ohlins gak kuat, gampang melengkung"

"Sok belakang juga di-custom, per dibuat lebih keras dan as tengah lebih tebal untuk ngejar stability di tikungan,” sahut Bambang Sembodo, yang juga personil Seventeen Garage.

Test Ride Vespa Primavera 150 i-Get ABS dan Sprint 150 i-Get ABS, Halus Dan Minim Getaran

Setelah dijerumuskan lawan skutik Jepang, hasilnya menggembirakan karena berhasil mengunci juara 1 pada kelas Matic Pemula+.

Juga posisi 4 Matic FFA Open pada kejuaran di Sentul International Karting Circuit, Bogor, Jabar.

Waktu terbaik yang dapat ditorehkan oleh Ahmad Saugi Muchtar ialah 1 menit ‘bersih’.

Wow! Fariz/OTOMOTIF

Tarung lawan skutik Jepang yang rata-rata Honda BeAT
Fariz/OTOMOTIF
Tarung lawan skutik Jepang yang rata-rata Honda BeAT

Seventeen Garage: 0856-1033-538

Data Modifikasi:

Piston: Kawasaki KLX 58 mm

Noken as: custom

Karburator: PWK Sudco 28 mm

CDI: BRT Super Pro

Knalpot: CLD

Ban depan: Maxxis R1 120/70-12

Ban belakang: Maxxis R1 130/70-12

Kampas kopling: custom (pantek)

Per CVT: 2.000 rpm

Roller: 11 gram

Editor : Iday
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa