Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ambulans Masuk Jalur Busway Lawan Arah, Bus Gandeng Transjakarta Bingung Mundur

Ignatius Ferdian - Minggu, 6 Januari 2019 | 17:30 WIB
Mobil ambulans lawan arah
Instagram.com/ dramaojol.id
Mobil ambulans lawan arah

Dalam video yang beredar, ambulans tersebut berwarna hijau bepelat nomor B 1276 PHK dengan lampu tanda alarm menyala di atasnya.

Ambulans dan bus terhenti saat berhadapan. Dalam video terdengar suara seseorang yang kesal melihat kejadian tersebut.

"Aduh ada-ada saja masak ada di jalur. Berlawanan arah lagi. Bagaimana ini. Macam-macam saja. Emang metang-mentang ambulan begini ya?" kata orang dalam video tersebut.

Selanjutnya, seorang berseragam warna biru keluar dari ambulans dan menghampiri sopir bus.

(Baca Juga : Avanza-Xenia Seken Lemas Di Show Room Ini, Mobil Pintu Geser Diincar)

"Enggak bisa bos, (busnya) gandeng," kata sopir bus. "Enggak bisa mundur ya?" kata petugas bereseragam dari ambulans tersebut.

"Enggak bisa jauh, di sananya sudah lampu merah," ucap sopir. Meski dalam video tidak menunjukkan akhir dari kejadian itu.

Daud Joseph memastikan bahwa ambulans darurat diprioritaskan melintas saat itu.

Sementara itu, bus Transjakarta diarahkan untuk memberikan jalan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

kalo udah begini , siapa yg salah jadinya ya ????????????

A post shared by Drama Ojek Online Indonesia (@dramaojol.id) on

 

Editor : Iday
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa