Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda C70 Menancap di Ban Belakang Truk, Pengendara Tewas di Tempat

Irsyaad Wijaya - Senin, 21 Januari 2019 | 10:40 WIB
Hond aC70 menancap di ban belakang dump truk
SURYA/M SUDARSONO
Hond aC70 menancap di ban belakang dump truk

Otomotifnet.com - Sebuah Honda C70 menancap ke ban belakang dump truk besar.

Posisi roda depan C70 menabrak dan tertancap tepat di antara dua roda belakang truk pengangkut pasir.

Sedangkan pemotornya yang diketahui bernama Akon Mukti Tabah (14) tewas di lokasi dan yang dibonceng mengalami luka, Ilham (17).

Insiden nahas ini terjadi di Jl Raya Tuba-Bulu, Jatim, (20/1/19).

(Baca Juga : Mitsubishi Xpander Teriris Setengah Bodi, Menancap Di Kolong Truk)

Menurut Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, Iptu Nungki Sembodo Honda C70 bernopol W 5480 HT itu dikendarai dari timur ke barat.

Tepat di TKP, Honda C70 itu menabrak pantat dump truk bernopol S 9979 HG yang tengah parkir di selatan jalan.

"Pengendara motor tidak konsentrasi terhadap lalu lintas di depannya, hingga menabrak dump truk dari belakang. Nyawanya tak selamat, motornya menancap pada ban belakang," ujar Nungki kepada wartawan.

Dia menjelaskan, selain merenggut nyawa pengendara, laka tersebut juga membuat pembonceng Honda C70 mengalami luka-luka hingga harus dirawat di Puskesmas Tambakboyo.

(Baca Juga : Ngeri... Kecelakaan Tragis, Trail Hancur Bagai Menancap Ke Bumi)

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa